Bacok Pelajar, Tiga Pemuda Diamankan Polres Mojokerto.

Dalam kurun waktu kurang dari 24 jam Polres Mojokerto berhasil meringkus tiga pelaku pembacokan pelajar SMK di Airlangga, Kelurahan Kauman, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto.

Tiga pelaku tersebut adalah MS, FBH serta MRS, dari tiga tersebut diantaranya merupakan rekan se sekolah korban.

Kasat Reskrim Polres Mojokerto AKP Gondam Prienggondhani. mengungkapkan, pihaknya mengamankan 3 orang yang diduga sebagai pelaku pembacokan. Ketiganya adalah MS, FBH serta MRS.

Salah satu pelaku FBH, merupakan pelajar di sekolah yang sama dengan korban. Sedangkan MS dan MRS, orang yang masuk usia dewasa.

“Eksekutor, inisialnya MS dan FBH serta MRS. Yang turut serta (membacok), FBH dan MRS,” ungkap Rizki, Kamis (15/9/2022).

ketiga pelaku kata Rizki, diamankan petugas Unit Pidum Satreskrim Polres Mojokerto kemarin Rabu,(14/09/2022) petang sekitar pukul 18.00 WIB.

Saat ini ketiga pelaku telah diamankan ke Polres Mojokerto bersama barang bukti. Berupa sebilah celurit yang digunakan membacok korban.

Sebelumnya, MBA, 17, salah seorang pelajar SMK swasta di Mojosari jadi korban pembacokan seusai ujian sekitar 14.00 Rabu (14/9).

Peristiwa tersbut terjadi saat korban keluar dari sekolah seusai ujian sekolah. Dan saat akan pulang dengan mengendarai motor Honda Beat warna hitam bernopol S 4243 QN seorang diri di Jalan Airlangga Mojosari, korban dipepet pelaku yang berboncengan. Menodongkan sebilah sajam sejenis parang, pelaku lantas memboacok korban di antara lengan dan punggung korban.

Akibat kejadian tersebut korban mengalami luka bacok di bagian lengan kanan belakang dan harus dilarikan ke rumah sakit Kartini untuk mendapatkan perawatan.

Pedagang Tambah Stok Buah di Tengah Meningkatnya Permintaan Saat Ramadan

Baca juga :