Safari Sholat Subuh di Kelurahan Wates, Wali Kota Mojokerto Berdialog dan Berbagi Bersama Warga

Setiap tahun selama menjabat sebagai Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari selalu bersafari ramadhan di lingkungan-lingkungan yang ada di Kota Mojokerto. Dalam agenda tersebut, sosok wali kota yang akrab disapa Ning Ita ini selalu berdialog dan berbagi kebahagiaan dengan warga yang ia temui.

Seperti dalam kesempatan safari ramadan sholat subuh di Masjid Jabal Nur Jl. Kawi X RT 4, RW 6 Kelurahan Wates, Kota Mojokerto. Ning Ita menyerahkan secara simbolis dana hibah sebesar 100 Juta Rupiah kepada pengurus masjid tersebut.

Tidak hanya itu, wali kota yang dikenal dekat dengan warga nya tersebut juga berbagi parcel lebaran bagi jamaah yang beruntung, serta mentahsyarufkan zakat mal pribadinya untuk para mustakhik yang ia temui.

Dalam setiap Safari Ramadhan, Ning Ita juga memberikan sejumlah bingkisan berupa beberapa buah sarung dan beberapa dus buah kurma untuk masjid/musholla yang ia datangi.

“Ini merupakan agenda tahunan saya selama menjabat sebagai Wali Kota Mojokerto, selain berdialog dengan warga dan mengecek secara langsung kegiatan beribadah di lingkungan-lingkungan, kami juga menyerahkan secara simbolis dana hibah,” ungkap Ning Ita, Selasa (11/4/2023).

Suasana semarak semakin terasa saat Ning Ita melontarkan sejumlah pertanyaan berhadiah bagi jamaah masjid/musholla yang ia datangi.

Pada setiap kesempatan Safari Ramadhan, Ning Ita juga selalu di dampingi jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), serta sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD). (inf/mjf/may)

Pedagang Tambah Stok Buah di Tengah Meningkatnya Permintaan Saat Ramadan

Baca juga :