Jelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024 berbagai persiapan mulai dilakukan dan salah satunya adalah pengambilan sumpah janji Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Mojokerto. Pada kesempatan ini, Ikfina Fahmawati Bupati Mojokerto berpesan kepada seluruh anggota PPK agar senantiasa menjaga kondusifitas, serta keamanan dan ketertiban di bumi Majapahit.
Sedikitnya 90 anggota PPK yang tersebar di 18 kecamatan se-Kabupaten Mojokerto tersebut melakukan sumpah janji sebelum mengemban tugasnya untuk membantu jalannya pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati Mojokerto.
“Saya minta tolong bapak ibu semuanya, selama saya masih menjabat sebagai Bupati Mojokerto saya tetap bertanggung jawab Mojokerto kondusif, aman, tentram, tertib, dan damai. Saya minta tolong anda menjadi bagian dari itu semuanya,” ujarnya, di Royal Trawas Hotel and Cottage pada Kamis, (16/5) pagi.
Ia menegaskan, dalam proses pelaksanaan Pilkada tahun 2024 ini seluruh panitia yang telah dilantik harus bekerja secara profesional dan penuh integritas karena hal ini berhubungan dengan tatanan masyarakat Kabupaten Mojokerto.
“Baik masyarakat Provinsi Jawa Timur maupun Kabupaten Mojokerto semuanya betul-betul mengharapkan kinerja profesional, tanggungjawab dan penuh integritas dari Anda semuanya. Apapun yang dilakukan akan berdampak bagi masyarakat semuanya,” tegasnya.
Bupati perempuan pertama di Kabupaten Mojokerto itu juga berharap proses pelaksanaan Pilkada 2024 dapat berjalan dengan lancar.
“Bismillah semoga semuanya lancar, terima kasih banyak anda semua sudah menjadi bagian dari KPU Kabupaten Mojokerto, selamat bertugas mudah-mudahan Allah SWT senantiasa memberikan bimbingan dan kekuatan bagi Anda semuanya,” ucapnya.
Sementara itu, Nur SalamKomisioner KPU Provinsi Jawa Timur mengatakan bahwa setelah adanya pengambilan janji PPK ini, kedepannya segera untuk melakukan pembentukan sekretariat PPK yang nantinya akan membantu prosesi PPK dalam mengerjakan tugas mereka.
“Pasca pembentukan PPK ini harus segera membentuk sekretariat PPK di setiap kecamatan, kami berharap sumbangsih SDM karena ini adalah murni bantuan pemerintah daerah di sekretariat, mohon memberikan SDM terbaiknya untuk hal ini,” jelasnya.
Nur Salam juga mengimbau untuk seluruh PPK yang telah dilantik tersebut mampu memberikan yang terbaik dan menjaga komitmen mereka dalam pelaksanaan pilkada 2024 ini.
“Adanya pelantikan ini kami berharap semuanya punya komitmen bahwa pelaksanaan pilkada di Kabupaten Mojokerto harus berintegritas dan menjadi contoh untuk pelaksanaan pilkada di kabupaten/kota di Jawa Timur,” pungkasnya. (dskm/gk/mjf)