Mojo Batik Festival (MBF) 2023 menyuguhkan tampilan yang berbeda dari MBF tahun-tahun sebelumnya. Langit, bumi, flora dan fauna Majapahit menjadi inspirasi motif-motif batik kontemporer karya para pembatik Kota Mojokerto yang telah mendapatkan pendampingan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI.
“Tahun 2023, kami punya terobosan batik Kota Mojokerto dengan mengembangkan motif-motif batik kontemporer sekaligus pewarnaan alam dalam mendukung dunia hijau yang berkelanjutan dan ini ada pendampingan khusus dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sehingga tema langit, bumi, flora dan fauna majapahit ini dituangkan dalam bentuk fashion yang lebih mengarah pada fashion yang menjadi trend generasi Z,” tutur Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari saat wawancara bersama RRI Voice of Indonesia di Ruang Sabha Pambojana, Rumah Rakyat pada Rabu (4/9/2023).
Ning Ita sapaan akrab wali kota menyampaikan bahwa MBF ini juga menjadi event tahunan yang diharapkan dapat menjadi event berdampak untuk meningkatkan pariwisata di Kota Mojokerto sekaligus menggali potensi-potensi budaya.”Tahun 2023 ini menjadi tahun ketujuh diselenggarakannya MBF. Dimana tujuan dari diselenggarakannya MBF ini bagian dari upaya untuk mempromosikan pariwisata sejarah dan budaya yang ada di Kota Mojokerto,” terangnya.
Wali kota perempuan pertama di Kota Mojokerto ini menambahkan bahwa batik-batik terobosan dalam MBF ini, juga dikembangkan pada aksesoris dan alas kaki.”Sepatu, tas kita juga gunakan batik kontemporer dengan pewarnaan alam yang matching dengan busananya sehingga bagaimana kedepan anak-anak gen z menyukai batik, khususnya batik Kota Mojokerto,” imbuhnyaMenutup wawancara siang ini Ning Ita juga mengundang seluruh pendengar RRI untuk datang ke Kota Mojokerto menyaksikan MBF 2023.
“Seluruh pendengar RRI dimanapun berada, kami mengundang untuk bisa berkunjung, melihat secara langsung bagaimana keragaman dan potensi kekhasan batik Kota Mojokerto dalam event Mojo Batik Festival 2023 pada 7 Oktober 2023 di Alun-alun Kota Mojokerto pukul 19.00,” pungkas Ning Ita.Fashion show dengan jalan Mojopahit berlatar skywalk sebagai catwalk para model akan menjadi puncak penyelenggaraan MBF 2023. Disamping itu juga akan digelar pemilihan duta batik, lomba fashion show, FGD tentang batik sebagai industri pariwisata, dance competition, serta pameran batik. (gm/gk/mjf)