Pengguna setia emoji akan bisa menikmati banyak emoji baru tahun depan. Sebab, Emojipedia baru saja memamerkan konsep desain emoji baru yang akan segera diluncurkan.
Ratusan emoji baru ini diumumkan oleh Emojipedia menjelang Hari Emoji Sedunia, pada 17 Juli 2023. Setelah disusun, daftar kandidat Emoji 15.1 ini akan ditinjau olah Consortium Unicode sebelum dirilis pada September tahun ini.
Dari daftar kandidat ini, emoji yang benar-benar baru hanya ada enam varian yaitu emoji wajah menggeleng, wajah mengangguk, burung phoenix, jeruk nipis, jamur yang realistis, dan rantai yang putus.
Selain enam emoji baru di atas, masih ada ratusan emoji lainnya yang merupakan varian baru dari emoji yang sudah ada. Di antaranya ada 108 emoji orang yang bergerak ke arah kanan lengkap dengan pilihan warna kulitnya.
Emoji yang dimaksud adalah emoji orang berjalan, orang berlari, orang berlutut, orang menggunakan tongkat, orang menggunakan kursi roda, dan orang menggunakan kursi roda bermotor.
Keenam emoji itu sebenarnya sudah tersedia saat ini, tapi semuanya bergerak ke arah kiri. Dengan update ini, pengguna jadi bisa memilih emoji yang bergerak ke kiri atau ke kanan, seperti dikutip dari Phone Arena, Minggu (16/7/2023).
Kandidat emoji lainnya adalah kombinasi siluet karakter emoji yang menggambarkan keluarga dengan desain yang gender netral.
Desain ratusan emoji baru ini bisa berubah mengikuti gaya masing-masing platform, misalnya Android, iOS, atau bahkan WhatsApp. Setelah disetujui oleh Unicode pada September mendatang, emoji ini baru akan dikembangkan untuk platform seperti Android atau iOS untuk kemudian dibagikan lewat update software.
Tapi emoji-emoji baru ini biasanya tidak akan langsung dirilis setelah disetujui. Misalnya, Apple baru saja memperbarui database emojinya saat iOS 16.4 dirilis pada Maret lalu. Jadi jangan berharap emoji ini akan dirilis bersamaan dengan iOS 17. (det/mjf/may)