Realme C67 Resmi Meluncur di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harganya

Unboxing HP Rp 2 jutaan Realme C67 (Liputan6.com/Labib Fairuz)

Realme secara resmi meluncurkan ponsel terbaru seri C mereka, Realme C67 di Indonesia. Smartphone ini diperkenalkan setelah sebelumnya diperkenalkan di India.

Seperti yang dilansir dari liputan6.com, dengan meluncurkan Realme C67, perusahaan asal Tiongkok ini bertekad penuh meluncurkan seri ponsel dengan berbagai fitur terbaik, berkat berkat masukan dan kebutuhan penggunanya, yang didominasi anak muda.

“Sebagai penutup tahun ini, kami menghadirkan produk Champion terbaik kami. Produk Champion yang kami berikan upgrade terbanyak dalam sejarah line-up C series kami,” kata PR Lead Realme Indonesia Krisva Angnieszca saat peluncuran di Jakarta, Selasa (19/12/2023).

Sebagai informasi, Realme C67 diklaim menawarkan dua fitur terbaik di kelasnya. Di sisi kamera, Realme membenamkan kamera 108 MP dengan sensor ISOCELL yang menjamin kejernihan gambar saat dipotret.

Sementara di sisi dapur pacu, Realme membekali smartphone ini dengan chipset Snapdragon 685 yang mampu menawarkan kelancaran saat digunakan.

Realme C67 hadir pula dengan RAM 8GB yang bisa diekstensi dengan fitur Dynamic RAM hingga 8GB. Untuk mengimbangi kemampuan RAM yang ada, Realme menggunakan memori LPDDR4X untuk kemampuan baca dan transfer file yang mumpuni.

Realme C67 tersedia dalam dua varian memori. Soal harga, Realme memasang harga Rp 2.499.000 untuk ROM 128GB, sedangkan varian ROM 256GB dijual Rp 2.999.000.

HP Realme ini hadir dengan dua pilihan warna, yakni Sunny Oasis dan Black Rock. Smartphone ini akan tersedia di gerai offline maupun online resmi Realme, serta e-commerce.

Realme C67 varian 128GB bisa dibeli mulai tanggal 19-21 Desember mulai di Realme.com, Akulaku, dan Shopee dengan berbagai promo.

Sementara untuk varian ROM 256 GB, Realme akan membuka penjualan pre order mulai tanggal 19 Desember hingga 4 Januari melalui official store dan mitra distributor.

Detail bodi belakang memegang HP Realme C67 (Liputan6.com/Labib Fairuz)

Realme C67 tampil elegan dan slim berkat bezel tipis yang dimilikinya. Pasalnya, Realme menghilangkan braket plastik di sekitaran layar guna mendapatkan tampilan layar yang memuaskan.

Untuk bodinya sendiri, ponsel ini hanya memiliki ketebalan 7,59 mm, yang mana Realme C67 ini tampil lebih tipis 0,3 mm dari pendahulunya.

Di bagian belakang, Realme menggunakan desain cover bertekstur garis-garis penuh partikel yang bisa memantulkan beragam warna ketika disorot cahaya.

Desain ini juga membuatnya lebih mudah digenggam, dan juga tidak meninggalkan bekas sidik jari.

Di sisi kamera, Realme mengemas dua kamera mereka dengan kapsul oval menonjol, yang dikelilingi oleh aksen emas. Aksen emas ini juga memiliki tekstur garis memutar bak cincin.

Secara keseluruhan, Realme cukup berani dengan memberikan desain elegan di HP Rp 2 jutaan ini dengan lapisan gradien tiga warna yang menghasilkan efek cahaya 3 dimensi di bagian cover, dan juga tampilan kamera yang menawan.

Di dalamnya, kamera 108 MP Realme C67 ini bisa menangkap 12 juta piksel gambar yang menjamin detail setiap potretnya. Selain itu terdapat 3x in-sensor zoom yang membuatnya memiliki kemampuan ala kamera telefoto.

Kamera utama ini juga telah menggunakan sensor ISOCELL yang mendongkrak kemampuan foto Realme C67 di lingkungan kurang cahaya. Sementara di sisi bawahnya, terdapat kamera 2 MP B&W dengan lensa 3P.

Tampilan depan layar hp Realme C67 (Liputan6.com/Labib Fairuz)

Di sektor tampilan, Realme membenamkan layar LCD berukuran 6,72 inci dengan refresh rate 90 Hz dan juga kecerahan maksimum 950 nits, yang membuat tampilannya tetap terlihat di bawah sinar matahari.

Layar Realme C67 juga telah dibekali resolusi FHD+ 1080×2400 piksel, yang dapat memanjakan mata penggunanya dengan gambar tajam dan detail.

Karena bezelnya yang tipis juga, layar ponsel ini memiliki rasio layar-ke-bodi sebesar 91,4 persen, angka yang cukup tinggi untuk HP di kelasnya.

Sementara di sisi baterai, Realme bertekad untuk mendukung aktivitas sehari-hari penggunanya dengan memasangkan baterai berkapasitas 5000 mAh ke ponsel ini.

Tak hanya itu, Realme C67 juga sudah dibekali dengan pengisian daya cepat berteknologi SuperVOOC 30 W, yang dapat mengisi daya dari 0 hingga 50 persen dalam waktu 31 menit.

Untuk ponsel Rp 2 jutaan, fitur NFC juga sudah diberikan di HP ini. Beralih ke sisi ketahanan, Realme menyertakan rating IP54 dan menjadi seri C pertama yang memiliki kemampuan tahan debu dan air.

Untuk konektivitasnya sendiri, Realme C67 di Indonesia ini baru tersedia dengan kemampuan jaringan 4G. (lptn/gk/mjf)

 

Sumber berita : https://www.liputan6.com/tekno/read/5485082/realme-c67-resmi-meluncur-cek-spesifikasi-dan-harganya-di-indonesia?page=4

Pedagang Tambah Stok Buah di Tengah Meningkatnya Permintaan Saat Ramadan

Baca juga :