Kompetisi merupakan cara untuk menggali potensi. Sebagaimana Pemilihan Dai Ramadan (Pildarama) yang menjadi ruang eksplorasi baru bagi guru tingkat SD. Sekaligus untuk mensyiarkan agama Islam dalam rangka pembentukan karakter religius di lingkungan pendidikan Kota Mojokerto.
Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari yang hadir dalam grand final Pildarama di Ruang Sabha Mandala Madya Kantor Pemerintah Kota Mojokerto menyampaikan Pildarama dan event-event lainnya telah dilakukan dalam rangka menggali potensi SDM yang dimiliki oleh Kota Mojokerto.
“Melalui penggalian seperti ini, ajang seperti ini saya yakin betul semuanya akan termotivasi untuk menampilkan potensi-potensi dirinya masing-masing yang selama ini terpendam,” kata wali kota yang akrab disapa Ning Ita tersebut pada Jumat (14/4/2023).
Dalam sambutannya ia pun memuji para guru yang menjadi peserta ajang Pildarama ini. “Siapa yang akan menyangka dari guru kelas atau guru mata pelajaran umum tapi memiliki kelebihan di luar profesi yang dimiliki untuk bisa menyampaikan tausiah atau berceramah sebagai seorang dai ini tergali melalui ajang pildarama ini,” terangnya.
Lebih lanjut Ning Ita menegasakan meskipun Kota Mojokerto memiliki banyak keterbatasan dibanding daerah lain, namun hal tersebut tidak menyurutkan semangat untuk menggerakkan seluruh stakeholder yang ada di kota Mojokerto untuk terus mengembangkan potensi yang ada.
“Saya tidak pernah merasa berkecil hati ketika berdampingan dengan kepala daerah lain. Kota Mojokerto secara luas wilayah seperti hal-nya sebuah kecamatan saja. Potensisinya terbatas, di dalamnya tidak memiliki SDA. Namun ini bukalah sebuah kendala tetapi disitulah kita berupaya keras bagaimana menghadirkan kreatifitas yang tanpa batas untuk menggali potensi SDM yang kita miliki,” pungkas Ning Ita.
Sebagai informasi para pemenang Pildarama Piala Wali Kota adalah Lalilatul Qodriyah (SDN Gedongan 2) sebagai juara I, Ahmad Beny Ardiansyah (SDN Kranggan 4) meraih Juara II, Juara III diraih oleh Liza Imaniyah Anjani Putri (SDN Wates 1), juara Harapan I Hisbullah Huda (SDN Purwotengah), Harapan II Zauratul Khoiroh (SDI Little Camel) serta Dobby Kurniawan (SDN Wates 5) yang menjadi juara favorite viewers terbanyak dan Risdianto (SDIT Permata) yang menjadi juara favorite dengan ballot terbanyak.
Selain menyerahkan hadiah untuk para pemenang Pildarama, Ning Ita juga menyerahkan penghargaan bagi sekolah di Kota Mojokerto yang berhasil meraih predikat Sekolah Adiwiyata tingkat provinsi, nasional dan mandiri. (gk/mjf/may)