Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati berkesempatan menjadi pemateri dalam kegiatan Pembinaan Pengurus Karang Taruna Desa/Kelurahan dan Kecamatan se-Kecamatan Gondang, Pacet dan Trawas, Selasa (6/12).
Dalam kesempatan ini, Bupati Ikfina berharap Karang Taruna bisa menjadi pelopor dalam mengembangkan potensi desa masing-masing. Karang Taruna desa setidaknya mampu membaca potensi di wilayah masing-masing yang bisa dikembangkan.
“Bagaimana kita bisa menilai potensi apa yang bisa kita kembangkan, sehingga menjadi sumber dan penggerak roda perekonomian,” ungkap Ikfina saat menyampaikan materi di gedung Kecamatan Gondang.
Bupati Ikfina meminta Karang Taruna untuk berperan aktif dan menjadi inisiator memunculkan gagasan yang bisa menyelesaikan permasalahan masyarakat di Kabupaten Mojokerto. Ikfina menambahkan, Pemerintah Kabupaten Mojokerto mempunyai plot anggaran dalam APBD untuk membiayai kegiatan-kegiatan positif tersebut.
“Karena Karang Taruna ini di bawah naungan Kementerian Sosial RI, itu diatur dalam Permensos RI. Sehingga mari sama-sama melakukan riset potensi di wilayah masing-masing, nantinya gagasan apa yang tercetus akan kami seleksi, mana yang layak untuk dibiayai dengan APBD,” katanya.
Melalui kegiatan pembinaan ini, Bupati Ikfina berharap seluruh Karang Taruna di Kabupaten Mojokerto mampu terus berproses untuk menjadi generasi muda yang bermanfaat bagi lingkungan, bangsa dan negara. (gk/maj/may)