Ini Kronologinya, Pria Mabuk di Mojokerto Nekat Tantang Tetangganya Duel Hingga Terjadi Lempar Pisau

Mojokerto – Seorang pria yang sedang mabuk nekat menantang tetangganya sendiri untuk duel, hingga akhirnya terjadi adegan lempar pisau dan korban harus dilarikan ke rumah sakit. Pertikaian ini terjadi pada Senin (26/8) di Desa Sambiroto, Sooko, Mojokerto.

Informasi yang dihimpun, pertengkaran bermula kertika BS warga Sambiroto yang sedang mabuk datang ke rumah AT pada dini hari bersama temannya dan menantang duel. AT pun keluar rumah sambal membawa pisau hingga BS lari dan terjadi aksi kejar-kejaran.

Akhirnya, AT melemparkan pisau ke BS dan mengenai punggungnya hingga mengalami luka robek dan dilarikan ke RSI Sakinah Mojokerto.

Menurut Ahmad Farid Kades Sambiroto, pertengkaran tersebut diduga dipicu masalah dendam lama, “Namun, sudah klir, dan saat kejadian BS mengingat dendam lamanya,” ungkapnya.

Kapolsek Sooko AKP Suwarso membenarkan pertikaian tersebut bermotif dendam lama, saat itu AT sempat memukul BS.

Sementara terkait masalah ini, kata Kapolsek, pihaknya berusaha menyelesaikan secara kekeluargaan dengan catatan kedua pihak sama-sama menyadari. “Kami proses dulu, terakhirnya bagaimana kita lihat nanti,” pungkasnya.(tim/sma)

Pedagang Tambah Stok Buah di Tengah Meningkatnya Permintaan Saat Ramadan

Baca juga :