Forum Puspa Gandeng Unimas Untuk Tingkatkan Literasi Keuangan Keluarga

Untuk meningkatkan kapasitas sumber daya anggota, forum PUSPA bekerja sama dengan Perguruan Tinggi di Kota Mojokerto yaitu Universitas Mayjen Sungkono. Salah satu materi kali ini adalah terkait manajemen keuangan keluarga, sabtu 16/9/2023.
Dewianawati, SE,MM dekan fakultas ekonomi Unimas yang juga bertindak selaku narasumber menjelaskan, pentingnya manajemen keuangan dalam keluarga. “Bukan hanya uang perusahaan atau perkantoran saja yang harus ditertibkan pencatatanya, namun sangat perlu mengatur keuangan dalam rumah tanga” tuturnya.

Tidak sedikit ada ibu rumah tangga yang terjebak dalam hutang piutang yang menyulitkan, lantaran kurang perhitungan yang matang. Antara pemasukan dan pengeluaran yang tidak terencana dan terukur, kurang adanya komitmen dan kejujuran dalam keluarga.

Dengan manajemen keuangan keluarga, maka keluarga dapat mengontrol, kebutuhan prioritas dapat terpenuhi, menghindari resiko keuangan, memaksimalkan hasil investasi, menjamin keuangan di masa yang akan datang.Oleh karena itu ia mengajak ibu-ibu para peserta pelatihan agar memiliki langkah-langkah strategis dalam mengelola keuangan keluarga. “Ada baiknya disepakati dari awal sebelum menikah dengan pasangannya terkait manajemen keuangan saat berumah tangga nantinya”tandasnya.

Secara detil, Dewi menjelaskan, dalam keluarga utamanya ibu perlu melakukan pencatatan secara tertib, antara pemasukan dan pengeluaran. Dalam setiap bulan direncanakan, antara pemasukan dan pengeluaran utamanya pengeluaran yang bersifat tetap setiap bulan. Misalnya bayar hutang untuk investasi rumah atau kebutihan pokok lainnya.Pengeluaran sekecil apapun harus dicatat, agar dapat mengetahui alur pengeluaran keuangan dalam satu bulan berjalan. “Jangan belanja hanya karena keinginan, tetapi utamakan kebutuhan skala prioritas.

Pelatihan yang berlangsung di Aula DinsosP3A dihadiri oleh Sri Utami mewakili kepala DinsosP3A yang berhalangan hadir, Siti Fauziah mewakili forum PUSPA dan ketua 1 Yayasan Mayjen Sungkono dr.Fajar Purwanto,S.Ked,MM.Kegiatan yang berlangsung dengan forum Partisipasi Publik untuk Kesejahteraan Perempuan dan Anak (PUSPA) kali ini salah satu bukti Tri Darma Perguruan Tinggi yaitu pengajaran, pengabdian masyarakat dan penelitian, kata dokter Fajar dalam sambutanya.

Di Unimas juga tersedia layanan bantuan hukum dan juga tim perlindungan perempuan dan anak, lanjutnya. Fajar menyebut, selain fakultas ekonomi, masyarakat di Kota Mojokerto dapat bekerja sama dengan fakultas yang lain di Unimas seperti fakultas hukum, pertanian dan FKIP jurusan bahasa inggris.Selain materi keuangan, juga disampaikan materi tentang stop kekerasan terhadap anak yang disampaikan oleh Dr. Dra.Setyasih dan juga layanan pemeriksaan kesehatan dari Unimas.

Atas kerja sama ini Siti Fauziah mewakili forum PUSPA menyambut gembira dan berterima kasih kepada pihak kampus yang telah memberikan materi atau ilmu yang sangat bermanfaat khususnya bagi anggota skoper (sekolah perempan). Ia berharap kerja sama yang baik ini dapat berkesinambungan, tutur isteri Kadinsos ini.

Pada akhir acara dilaksanakan penyerahan berita acara kerja sama oleh Dekan fakultas ekonomi kepada Forum PUSPA disaksikan oleh para dosen yang hadir. (inf/mjf/ram)

Pedagang Tambah Stok Buah di Tengah Meningkatnya Permintaan Saat Ramadan

Baca juga :