Kemenkes Himbau Peternak Waspada Flu Burung

Kementrian Kesehatan (Kemenkes) menghimbau agar supaya para peternak segera melakukan vaksinasi pada seluruh unggas yang diternak. Hal itu sebagai bentuk kewaspadaan akan potensi mengingkatnya flu burung di Indonesia.

Siti Nadia Tarmizi, Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Masyarakat Kemenkes mengatakan agar para peternak juga menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) sebagai slaah satu upaya mencegah Flu Burung dari unggas ke manusia.

“Jangan sampai flu burung menular ke peternak. Sehingga para peternak waspada dan vaksin ternaknya. Kalau ternak sakit segera isolasi dan hubungi fasilitas kesehatan terdekat,” ungkapnya.

Selain itu, Nadia juga mewanti-wanti bahaya transmisi di peternakan hingga konservasi satwa liar. Ia meminta agar seluruh pihak waspada menyusul temuan bebek peking di peternakan Kalimantan Selatan yang terinfeksi H5N1. (gk/mjf/may)

Pedagang Tambah Stok Buah di Tengah Meningkatnya Permintaan Saat Ramadan

Baca juga :