Diduga Depresi, Seorang Suami Bacok Istri Dengan Pisau Daging

Mojokerto – Julukannya saja kentir alias gila. Perilakunya ternyata sama. Kentir yang memiliki nama asli Widiono (32) itu tega membacok istrinya sendiri dengan pisau daging.

Peristiwa ini terjadi di rumahnya, Desa Balongmasing Kecamatan Pungging Kabupaten Mojokerto Jawa Timur ( Jatim ). Perbuatan Kentir ini sontak menggegerkan warga setempat, Senin (05/12/2022) malam.

Kentir membacok istrinya, Milya Novianti (32), hingga membuat korban menderita luka serius pada kepala. Korban kini harus mendapatkan perawatan intensif di rumah sakit setempat.

Kekerasan rumah tangga (KDRT) yang dilakukan Kentir terhadap istrinya itu di rumah mereka sendiri sekira pukul 18.30 WIB. Ia menganiaya korban menggunakan pisau daging.

Saat itu, entah apa yang menyebabkan keduanya bertengkar. Pelaku membawa pisau dapur dan berusaha membacok korban. Karena ketakutan, korban yang berada di dapur lantas berlari keluar rumah.

Nahas, sampai di teras rumah, korban jatuh tersungkur. Alhasil, dengan muda pelaku membacok korban menggunakan pisau daging.

Akibatnya, korban mengalami luka pada bagian kepala sebelah kiri tepatnya di sisi belakang. Korban langsung tak sadarkan diri. Melihat kejadian tersebut, ayah korban meminta bantuan warga.

Korban dievakuasi ke IGD RSUD Prof Dr Soekandar Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto untuk menjalani perawatan. Petugas dari Polsek Pungging yang mendapatkan laporan langsung ke lokasi kejadian.

Kapolsek Pungging, AKP Margo Sukwandi membenarkan, kasus KDRT yang dialami warga Desa Balongmasin, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto tersebut.

“Iya semalam telah terjadi kasus KDRT di Desa Balongmasin,” katanya dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Selasa (6/12/2022).

Kapolsek menjelaskan, jika hubungan antara pelaku dan korban adalah pasangan suami istri (pasutri). Pelaku melakukan aksi KDRT terhadap istrinya tersebut menggunakan senjata tajam dan melukai bagian kepala korban.(gk/maja)

Pedagang Tambah Stok Buah di Tengah Meningkatnya Permintaan Saat Ramadan

Baca juga :