Mojokerto – Belum tuntas tabrakan Bus Sugeng Rahayu versus Pikap di depan kantor Kecamatan Trowulan, kecelakaan melibatkan bus kembali terjadi di simpang empat Jalan Bypass, Desa/Kecamatan Trowulan, Rabu (30/11) siang.
Bus Harapan Raya bernopol AG 7102 US menabrak truk bernopol S 8227 NG di perempatan Trowulan. Kejadian sekitar pukul 11.30 itu diduga terjadi akibat bus menerabas lampu merah. “Bus Harapan ini ngeblong,” kata Yanto, 43, supeltas setempat.
Mulanya, bus AKAP sarat penumpang itu melaju dari arah Jombang menuju Mojokerto. Setiba di perempatan Trowulan, bus menerapas lampu lalu lintas yang menyala merah. Tak dinyana, dari arah barat muncul truk muatan rongsokan botol beling yang hendak menyeberang jalan. “Truknya sudah benar soalnya lampu hijau,” imbuhnya.
Benturan keras pun tak terhindarkan. Truk terseret ke lajur lawan sisi kiri hingga terguling. Muatan karung berisi rongsokan botol lebing tumpah ruas. Badan truk menutup badan jalan. Sedangkan, kondisi bus pecah di bagian kaca depan. “Tidak ada korban jiwa,” tuturnya.
Kejadian ini mengakibatkan sopir truk mengalami luka ringan. Proses evakuasi masih berlangsung. Petugas kepolisian berusaha mengatur kendaraan dari kedua arah yang mengular panjang. Kecelakaan tersebut mengakibatkan macet parah di jalur nasional.(bay/gk)