Kementerian PUPR terus memastikan kesiapan infrastruktur tol untuk mendukung kelancaran arus mudik Lebaran 2024.
Informasi yang dihimpun, untuk memastikan pemenuhan fasilitas dan layanan di tol dapat digunakan oleh masyarakat Beragam persiapan juga dikoordinasikan dengan seluruh stakeholder dan Badan Usaha Jalan Tol (BUJT). Salah satunya Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).
Tulus Abadi, Anggota BPJT Unsur Masyarakat mengatakan proyeksi potensi pergerakan masyarakat selama masa angkutan lebaran mencapai 193,6 juta orang. Hingga saat ini, Jalan Tol beroperasi secara keseluruhan di Indonesia adalah sepanjang 2.835 Km dan untuk di Pulau Jawa, tol yang siap beroperasi memiliki panjang 1.782 Km
kata Tulus, pihaknya juga menyediakan SPKLU bagi pemudik yang berkendara menggunakan mobil listrik di sejumlah rest area sebagai berikut :
Daftar SPKLU di Tol Trans Jawa:
1. KM 13A Jakarta-Tangerang
2. KM 43 & 68A Tangerang-Merak
3. KM 57A – KM 6B & 62B Jakarta-Cikampek
4. KM 102A – KM 130A – 166A & KM 101B – KM 130B – KM 164B Cikopo-Palimanan
5. KM 207A – KM 228A & KM 208B – KM 229B Palimanan-Kanci
6. KM 379A & KM 389B Semarang-Batang
7. KM 519A & 519B Solo-Ngawi
8. KM 626A & KM 626B Ngawi-Kertosono
9. KM 695A Jombang-Mojokerto
10. KM 10A & 21B Jagorawi
11. KM 88A & 88B Cikampek-Padalarang.
Di sisi lain, Tulus mengimbau agar pemudik menyiapkan saldo uang elektronik yang cukup sesuai tujuan perjalanan. Hal ini untuk menghindari terjadinya antrean di gerbang tol akibat kekurangan saldo dan pengisian saldo. (dtk/gk/mjf)