Penyebab Tumbuh Rambut di Tahi Lalat, Apa Benar Gejala Kanker?

Tahi lalat biasanya berbentuk bulat dan menonjol atau berupa bintik berwarna gelap. Namun, beberapa diantaranya ada yang ditumbuhi oleh rambut. Banyak orang beranggapan bahwa tahi lalat tumbuh rambut jadi salah satu penanda kanker.

Benarkah? Apa penyebab tumbuhnya rambut di tahi lalat?

Tahi lalat sendiri terbentuk saat melanosit atau sel kulit berpigmen tumbuh di salah satu area tubuh. Tahi lalat umumnya muncul sebagai benjolan berwarna atau bintik-bintik yang bervariasi dalam bentuk dan ukuran.

Melansir Healthline, ada kemungkinan rambut tumbuh pada tahi lalat yang lokasinya terletak di atas folikel rambut. Sel-sel kulit pembentuk tahi lalat yang sehat membuat rambut bisa tumbuh seperti biasa.

Jadi, perlu diketahui, bukan tahi lalat yang menumbuhkan rambut, melainkan folikel yang berada di sekitarnya.

Tak perlu heran melihat rambut yang muncul di sekitar tahi lalat. Dalam beberapa kasus, rambut yang tumbuh akan terlihat lebih gelap atau tebal daripada rambut di bagian tubuh lainnya. Hal ini terjadi karena pigmen ekstra dalam sel dapat membuat warna rambut menggelap.

Bukti lain dari ahli juga memperlihatkan bahwa tahi lalat tumbuh rambut tak menjadi salah satu tanda umum kanker. Namun, bukan berarti tahi lalat tak bisa berkembang jadi kanker. Tahi lalat yang sehat bisa berubah jadi kanker kulit.

Orang yang memiliki lebih banyak tahi lalat di tubuh atau mengalami kerusakan akibat paparan sinar matahari berisiko mengalami kanker kulit.

Ada beberapa ciri tahi lalat yang perlu diwaspadai, berikut ini:

– bentuk tidak beraturan, asimetris

– batas tidak rata atau bergerigi

– memiliki dua warna dalam satu tahi lalat

– ukuran lebih besar dari 5 milimeter

– perubahan pada tekstur permukaan seperti kasar, bersisik, atau bergelombang

– gatal

– berdarah

– mengalami perubahan yang cepat

Tanda-tanda awal kanker kulit biasanya dapat dilihat dari perubahan tahi lalat yang sudah ada atau munculnya tahi lalat baru. Memantau kulit secara teratur adalah cara terbaik untuk mengidentifikasi kanker kulit. Namun, penting juga diketahui bahwa tahi lalat yang terlihat aneh tak selalu menandakan kanker.

Ciri Tahi Lalat yang Sehat

Tahi lalat umumnya cenderung tumbuh di bagian kulit yang kerap terpapar sinar matahari. Namun, beberapa tahi lalat bisa muncul di bagian tubuh yang tertutup.

Ada beberapa ciri tahi lalat yang sehat. Diantaranya:

– simetris, bulat

– batasnya jelas

– konsisten atau penampilannya tidak mengalami perubahan

– biasanya berwarna cokelat, cokelat kemerahan, merah muda, sewarna daging atau bahkan biru

– diameter tidak lebih besar dari 5 milimeter

Itu tadi penjelasan mengenai mitos tahi lalat tumbuh rambut yang sering dikaitkan dengan kanker. Faktanya, kemunculan rambut pada tahi lalat tak menjadi penanda kanker. (gk/may)

Pedagang Tambah Stok Buah di Tengah Meningkatnya Permintaan Saat Ramadan

Baca juga :